Minggu, 20 Desember 2020

[Antologi Puisi] Mercusuar



Arah Pemandu Perjalanan

Oleh: Kelompok A


Angin yang begitu keras

Mengarah ke satu tempat

Deras nya ombak silih berganti

Berguncang hingga ke tepian


Pemandu arah terus berputar

Mengintari ke seluruh penjuru

Cahaya yang begitu terang

Menerangi setiap perjalanan


Nahkoda kapal terus berlayar

Dermaga menjadi akhir tujuan

Orang ramai di sisi daratan

Menunggu barang hingga sampai


Waktu terus berjalan hingga akhir

Kilauan cahaya mulai terbenam

Angin senja selalu menemani

Di setiap gerak aktivitasnya


Pun mercusuar kokoh di tepi pantai

Tak gentar meski ombak menerjang

Tetap bersinar menunjuk jalan

Bagi mereka nan tersesat ditengah lautan


Bebatuan ombak berselancar

Mercusuar kokoh 

Dari rembulan sampai hadirnya fajar

Sang pemberi arah dalam kegelapan


Kuyakini ada satu titik cahaya terang disana

Berjalan menyusuri

Tapi entah hendak kemana

Keringat menetes membasahi pipinya


Bumi Pertiwi, 15 Desember 2020

Anggota:

1. Prakas Dwi Saputra

2. Dessy Kurniawati

3. Rosmalina

4. Syifa Restania Putri 



Mengeja Asa

Oleh: Kelompok B


Gelombang lautan kian berkejaran

Berdesir menerpa batu karang

Memecah suasana dari kejauhan

Mercusuar menjadi saksi bisu


Tinggi menjulang menggapai langit

Teguh kukuh memandang samudera

Bagai arahan penunjuk jalan

Ke mana atma akan bertepi


Kisah berkasih bagai mercusuar

Berseru cahaya saat tiba malam hari

Menjadi navigasi kala tersesat gusar

Pun kadang memeluk dinginnya badai


Pasrah bukan berarti menyerah

Meski tiada henti dihantam badai

Sempat berpikir berhenti menjadi kuat

Namun tekad kembali membakar semangat


Desir ombak kian menderu

Berdiri di tepian pantai nan gigih

Luka kian menyerbu hingga ke hulu

Melihat banyak hal hingga tertatih


Gemetar di tengah ombak nan desir

Teringat banyak kisah yang terukir

Di balik tingginya mercusuar

hadapi semuanya dengan gentar


Aku hanyalah sebatang sampan

Menari-nari di tengah lautan

Mencari-cari garis cahaya tuan

Mengeja ke mana arah tujuan


Ruang Maya, 15 Desember 2020


Anggota Kelompok B :

1. Ahlul Aqdi

2. Noviyanti

3. Siti Azizah

4. Leon Dwi Putra

5. Rina Mutiara

6. Ana Syahrir



Sajak Menara Suar

Oleh Kelompok C


Menara suar menyikap memoar

Horizon nan indah terhampar

Senja di pantai hampir padam

Langit hampir malam


Menara suar, 

Menari di bawah senja pudar

Menjadi saksi nelayan yang kelelahan

Menjadi penonton setia ombak yang berkejaran


Perahu perahu nelayan

Nelayan menebar jala

Pedagang pedagang ikan

Kehidupan pesisir dibayangi senja


Keringatnya bertetesan

Mengkilat tertimpa semburat jingga

Pada hari itu,

Tak ada satu alasan kecuali keluarga


Senyum iklas membuatmu bahagia

Dіiringi perahu papan

Membelah laut menuju harapan

Dеmі mendapat sekeranjang harta amis уаng ѕаngаt berharga


Akankah semua terbayar

Lelah letih dimakan oleh masa

Berharap pada sebuah penghidupan

Untuk memenuhi seluruh impian


Menara suar, bersama sajakku di senja yang hapir larut

Kamu mengerti betapa semangatnya tak pernah surut

Semoga apa apa yang telah ia perjuangkan di tengah laut

Membawa bahagia untuk keluarga yang menanti hingga malam larut


Ruang maya, 15 Desember 2020


Anggota yang mengerjakan:

• Az Zahra Firdaus Syachputri

• Herly

• Fitri Ulfia


Tidak ada komentar:

Posting Komentar